AKSI BELA MUSLIM UIGHUR, ALMUMTAZ TASIKMALAYA

Acara aksi bela muslim uighur

Aksi ini dilaksanakan oleh almumtaz yaitu aliansi ratusan ormas islam dan kepemudaan se-tasikmalaya pada tanggal 21 desember 2018. Aksi ini Di mulai dengan sholat jumat berjamaah di mesjid agung kota Tasikmalaya yang di pimpin oleh khotib Kh Aminudin Bustomi yang dalam khutbahnya menyampaikan bahwa umat islam itu satu tubuh maka apabila muslim uighur tersakiti maka sepatutnya kita menolongnya minimal dengan mendoakannya. Selanjutnya setelah shalat jumat dilanjutkan dengan doa bersama untuk muslim uighur yang dipimpin oleh KH. Tb Miftah Fauzi, sebelum berdoa beliau menyampaikan sebuah hadits yang menyatakan bahwa nanti akhir zaman umat islam bagaikan santapan yang dihidangkan .
Kemudian acara dilanjutkan dengan orasi di taman kota bekas tugu adipura yang selanjutnya akan diadakan longmarch. Ada yang menarik dalam orasi di aksi ini yaitu tampilnya perwakilan dari Tokoh Agama Kristen yang ikut berorasi yang intinya tidak setuju dan mengutuk tindakan yang dilakukan oleh aparat pemerintah rezim China komunis terhadap muslim uighur.

Related Posts: